PDM Kabupaten Banjarnegara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Banjarnegara
.: Home > Berita > Hari ber-Muhammadiyah di PCM Pingit Banjarnegara

Homepage

Hari ber-Muhammadiyah di PCM Pingit Banjarnegara

Minggu, 18-05-2014
Dibaca: 2092

 
Hari ber-Muhammadiyah Daerah Banjarnegara bulan ini dilaksanakan di Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pingit Rakit. Dilaksanakan hari Ahad tanggal 19 Rajab 1435 H, bertepatan dengan 19 Mei 2014 M. Bertempat di SMP Muhammadiyah Rakit dan dihadiri oleh seluruh Pimpinan Cabang Muhammadiyah, Pimpinan Majelis Dikdasmen dan Kepala Sekolah / Madrasah Muhammadiyah se Daerah Banjarnegara,  serta warga Muhammadiyah Cabang Pingit dan sekitarnya.
 
Penampilan putera - puteri Muhammadiyah, siswa - siswi Bustanul Atfal 'Aisyiyah Pingit yang menunjukkan keterampilannya dengan bermain drum band dan juga tari Islami menjadi pembuka hari ber-Muhammadiyah. 

Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pingit, H. Mahful, S.Ag dalam sambutannya mengatakan bahwa momen hari ber-Muhammadiyah yang dilaksanakan setiap bulan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah menjadi hal yang sangat penting sebagai sarana silaturahim warga Muhammadiyah. Apalagi acara ini dilakukan bergilir antar PCM sehingga Pimpinan Muhammadiyah di Cabang dan Ranting dapat mempererat ukhuwah dengan Warga Muhammadiyah di Cabang yang lain. Selain itu menurut Mahful, dengan melaksanakan hari ber-Muhammadiyah dapat meningkatkan ghirrah ber-Muhammadiyah baik bagi Pimpinan maupun warga Muhammadiyah. "tidak ada pensiun dalam Muhammadiyah, maka dari itu kita sebagai warga Muhammadiyah harus selalu enerjik guna memperjuangkan Agama Islam melalui Muhammadiyah, mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya".

 
Sementara itu, dalam pidato iftitahnya, ketua PDM Banjarnegara, H. M. Kamali, BA mengatakan bahwa dalam melaksanakan cita-cita Muhammadiyah harus terus dilakukan upaya-upaya dan kerja nyata dalam melaksanakan program dakwah Muhammadiyah. Selain dengan dilaksanakannya kajian-kajian keislaman bagi warga Muhammadiyah, Kamali mengamanatkan untuk dilaksanakan kajian-kajian ideologi Muhammadiyah, Matan Keyakinan dan Cita-cita Hidup Muhammadiyah, AD/ART, dan lain sebagainya. Karena banyak warga Muhammadiyah yang fanatik terhadap Muhammadiyah tapi tidak tahu apa Muhammadiyah. Sehingga mudah resah jika di lingkungannya ada kelompok lain yang berbeda dengan Muhammadiyah. "Harapannya, dengan kajian ideologi muhammadiyah, masyarakat tidak mudah resah dan kepincut jika suatu ketika datang kelompok lain yang berbeda dengan Muhammadiyah".
 
Sebagai acara inti hari ber-Muhammadiyah dulangsungkan pengajian umum oleh H. Sobri, wakil ketua PDM Banjarnegara.
 
Kegiatan ini diakhiri dengan Musyawarah Pimpinan Cabang dengan agenda sosialisasi kebijakan Mejelis Dikdasmen dan juga persiapan kegiatan Tabligh Akbar dalam rangka hari ber-Muhammadiyah yang dilaksanakan oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah di Stadion Manahan Solo pada tanggal 27 Mei yang akan datang.
 
[fit/ft-pdm]

Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website